Pages

Saturday, July 3, 2010

Try … Catch Pada VB .NET

VB.NET memiliki kelas inbuilt yang berhubungan dengan errors. Kelas ini disebut Exception. Ketika error exception ditemukan, objek Exception dibuat. Struktur coding pada VB.NET untuk menangani error dengan Exception tersebut disebut struktur Try ... Catch.

Try


Catch ex As Exception


Finally


End Try


Kata Try berarti "Coba jalankan code ini". Kata Catch berarti "Tangkap semua error di sini". Sedangkan variabel ex, dan tipe variabel itu adalah sebuah objek Exception. Ketika program Anda dijalankan, VB akan mencoba mengeksekusi semua code pada bagian Try. Jika program berjalan dengan baik, bagian Catch akan dilewatkan. Sebaliknya, jika terjadi sebuah error, VB.NET akan menuju langsung ke Catch. Tambahkan baris berikut ke bagian Catch:

MsgBox(ex.Message)

Jika program dijalankan dan terjadi error, maka pesan error tersebut akan muncul sebagai message box dan tidak berupa pesan error seperti berikut:


Bagian Finally akan selalu dijalankan, walaupun terjadi error atau tidak. Biasanya bagian Finally berisi coding untuk membersihkan layar atau menutup koneksi/file yang telah terbuka.

No comments:

Post a Comment

 

Blogger news

About Me

My photo
Palembang, Sumatera Selatan, Indonesia
Seorang yang ingin terus belajar.