Pages

Sunday, January 23, 2011

Menentukan Nama Hari Menggunakan DateTimePicker

Jika Anda menggunakan DateTimePicker dan ingin mengetahui apakah pada tanggal tertentu merupakan hari tertentu (misalnya hari Minggu), kita dapat menggunakan DayOfWeek. Berikut ini adalah sepenggal syntax-nya:

If DateTimePicker1.Value.DayOfWeek = 0 Then
   MessageBox.Show("Hari ini adalah hari Minggu.")
Else
   MessageBox.Show("Hari ini bukan hari Minggu tetapi hari " + DateTimePicker1.Value.DayOfWeek.ToString)
End If


Keterangan:
DayOfWeek menggunakan angka integer untuk menentukan nama hari dimulai dari 0 yang menunjukkan hari Minggu sampai dengan 6 untuk hari Sabtu.

Tuesday, January 4, 2011

Pembulatan Angka pada VB Net

Jika Anda ingin membulatkan hasil dari perhitungan menjadi berapa desimal di belakang koma gunakan fungsi Round pada VB Net.

Imports System.Math
Dim Hasil as Decimal = Round(nilai, digit)

Keterangan:
Pertama kali Anda harus mengimpor komponen yang diperlukan agar fungsi Round dapat berjalan, yaitu System.Math
Nilai berisi angka yang ingin dilakukan pembulatan sedangkan Digit berisi berapa digit angka di belakang koma yang diinginkan.

Membaca Data pada Record Terakhir dari Database

Seringkali banyak yang menanyakan bagaimana caranya jika ingin membaca data pada record terakhir dari database. Saya menemukan salah satu solusinya jika Anda menggunakan perintah ExecuteReader untuk membaca data pada database.
Berikut ini adalah sepenggal syntax-nya:

dr = cmd.ExecuteReader
Do while dr.read
   Dim nama as string = dr!Nama
   Dim alamat as string = dr!Alamat
Loop
TxtNama.Text = nama
TxtAlamat.Text = alamat
dr.Close()

Penjelasan:
Program akan membaca data nama dan alamat pada record yang telah ditemukan sesuai dengan perintah SQL. Data nama dan alamat akan dideklarasikan ke dalam variabel nama dan alamat. Pada akhir dari proses looping variabel nama dan alamat hanya akan berisi data nama dan alamat yang terdapat pada record terakhir dari database dengan asumsi bahwa semua record sudah tersusun secara ascending.

Perintah SQL TOP
Cara lain untuk menuju ke record terakhir adalah menggunakan perintal SQL TOP.
Berikut ini contoh syntax perintah SQL:

SELECT TOP 1 * FROM STOK WHERE KODE_BARANG = '001' ORDER BY TANGGAL DESC

Penjelasan:
Query akan menampilkan semua field dari 1 record paling atas pada tabel Stok yang memiliki Kode_Barang '001' dimana record tersusun secara descending berdasarkan Tanggal sehingga record terakhir berada pada urutan atas.

Thursday, December 16, 2010

Connection String for SQL Server 2008

.NET Framework Data Provider for SQL Server
Type:    .NET Framework Class Library
Usage:  System.Data.SqlClient.SqlConnection

#Standard Security

Data Source=myServerAddress;Initial Catalog=myDataBase;UserId=myUsername;Password=myPassword;

Use serverName\instanceName as Data Source to connect to a specific SQL Server instance. Are you using SQL Server 2008 Express? Don't miss the server name syntax Servername\SQLEXPRESS where you substitute Servername with the name of the computer where the SQL Server Express installation resides.

#Connect via an IP address

Data Source=190.190.200.100,1433;Network Library=DBMSSOCN;Initial Catalog=myDataBase;User ID=myUsername;Password=myPassword;

DBMSSOCN=TCP/IP. This is how to use TCP/IP instead of Named Pipes. At the end of the Data Source is the port to use. 1433 is the default port for SQL Server.

Sumber: http://www.connectionstrings.com

Friday, December 3, 2010

Membandingkan Selisih Nilai pada DataGridView

Ilustrasi Tabel Nilai


Ilustrasi Tabel Hasil

Diilustrasikan terdapat sebuah tabel yang akan kita hitung selisih perbandingan dari masing-masing entitas berdasarkan masing-masing kriteria penilaian, yaitu Tabel Nilai. Tabel Nilai berisi skor penilaian masing-masing karyawan terhadap masing-masing kriteria penilaian, yaitu IQ, EQ, dan Penampilan sedangkan Tabel Hasil menampilkan hasil perhitungan selisih skor berdasarkan salah satu kriteria yang telah dipilih (terlihat kriteria yang dipilih pada gambar adalah IQ) dengan membandingkan dari setiap karyawan dimana tabel-tabel tersebut ditampilkan dalam bentuk DataGridView. Jadi, ada DataGridView untuk menampilkan Tabel Nilai (sebut saja DGVNilai) dan ada DataGridView untuk menampilkan Tabel Hasil (sebut saja DGVHasil).

Ilustrasi perhitungan dari Tabel Hasil sebagai berikut:
Skor penilaian dari Pegawai-1 akan dibandingkan dengan skor nilai dari masing-masing pegawai yang lain, yaitu dimulai dari Pegawai-1, Pegawai-2, Pegawai-3, Pegawai-4, dan terakhir Pegawai-5. Skor nilai dari Pegawai-1 untuk IQ adalah 2 kemudian dari skor tersebut akan kita kurangkan dengan skor nilai dari masing-masing pegawai lain. Untuk membandingkan dengan skor nilai Pegawai-1 dengan Pegawai-2 kita mengurangkan 2-5 = -3, lanjut ke Pegawai-3 dengan 2-4 = -2, dan seterusnya.

Berikut ini adalah syntax programnya:
'---
Dim H, N, col As Integer

'col adalah index kolom pada Tabel Nilai
col = ComboBox1.SelectedIndex + 1
   For T As Integer = 1 To DGVHasil.Columns.Count - 1
      N = DGVNilai.Rows(T - 1).Cells(col).Value
         For W As Integer = 0 To DGVNilai.Rows.Count - 1
            H = N - DGVNilai.Rows(W).Cells(col).Value
            DGVHasil.Rows(W).Cells(T).Value = H
         Next 'Baris berikutnya pada DGVNilai
   Next 'Kolom berikutnya pada DGVHasil
'---

Tampilan Aplikasi

Thursday, September 23, 2010

Membangun Jaringan Wireless dengan Mode Ad-Hoc

Topologi jaringan ini adalah topologi jaringan wireless yang paling sederhana. Pada koneksi mode ini, komputer dihubungkan secara langsung tanpa menggunakan perantara, sama halnya pada mode peer to peer pada jaringan konvensional. Namun, berbeda dengan jaringan konvensional yang menggunakan kabel UTP tipe cross yang hanya dapat menhubungkan 2 PC, pada mode ad-hoc kita dapat menghubungkan lebih dari dua PC dengan menambah wireless adapter pada masing-masing PC. Topologi ad-hoc ini juga disebut dengan IBSS (Independent Basic Service Set).

Topologi Jaringan Wireless Mode Ad-Hoc

Konfigurasi Ad-Hoc pada Windows XP

Sebelum bergabung dengan jaringan ad-hoc, kita harus melakukan beberapa konfigurasi terlebih dahulu, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Klik kanan pada My Network Places lalu klik Properties
2. Akan muncul jendela Network Connection, pada jendela ini klik kanan pada menu Wireless Network Connection lalu klik Properties
3. Pilih Internet Protocol (TCP/IP), lalu klik Properties
4. Isikan alamat IP yang dikehendaki, jika sudah selesai klik Ok
5. Masih pada jendela Wireless Network Connection Properties, klik menu Wireless Network, lalu klik Add untuk menambahkan jaringan ad-hoc
6. Pada jendela Wireless Network Properties, ikuti langkah-langkah berikut ini:
·Network Name (SSID), isi dengan nama jaringan wireless ad-hoc yang akan dibuat
·Network Authentication, biarkan dalam kondisi default yaitu Open.
·Data Encryption, biarkan dalam kondisi default yaitu WEP
·Hilangkan tanda cek pada The key is provided for me automatically untuk membuka kotak isian Network Key. Isikan kata kunci untuk bergabung ke jaringan wireless ad-hoc
·Key index dibiarkan dalam kondisi default
·Beri tanda cek pada This is computer-to-computer (Ad-Hoc) network……
7. Selanjutnya masih pada jendela Wireless Network klik menu Advanced
8. Pilihlah Computer to computer [ad-hoc] networks only.

Sampai pada tahap ini, kita telah selesai membuat jaringan wireless ad-hoc. Untuk mulai bergabung dengan jaringan ad-hoc, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Hidupkan kedua PC terlebih dahulu
2. Klik kanan pada icon Wireless Network Connection yang ada pada pojok kanan bawah komputer, lalu pilih menu View Available Wireless Networks
3. Pilih jaringan ad-hoc. Untuk langsung memulai, klik Connect
4. Isikan password yang telah dibuat lalu tunggu sampai proses selesai.

Thursday, September 2, 2010

Cara Install Android SDK Pada Eclipse Pulsar


Pertama kali yang perlu Anda persiapkan adalah IDE untuk mengembangkan aplikasi berbasis Android. Saya memilih menggunakan Eclipse Pulsar karena mendukung pengembangan aplikasi mobile dan antarmuka yang sederhana. Silakan diunduh dan diekstrak Eclipse Pulsar.
Langkah kedua yang perlu Anda persiapkan adalah mengunduh Android SDK. Setelah selesain mengunduh dlalu ekstrak dan tempatkan folder SDK di lokasi yang diinginkan, sebagai contoh saya letakkan di root direktori C:\.
Langkah ketiga kita atur path menuju ke folder SDK Android tersebut. Pada desktop klik kanan icon My Computer kemudian pilih Properties. Pada tab Advanced klik tombol Environment Variables kemudian akan tampil kotak dialog seperti di bawah.



Pada System Variables lakukan double click pada Path lalu ubah Variable Value-nya menjadi lokasi dimana folder SDK Android berada dan ditambahkan dengan \tools kemudian klik OK.



Langkah keempat kita menginstall ADT (Android Development Tools) plugin untuk Eclipse Pulsar. Jika sebelumnya Anda telah menginstall Eclipse Pulsar, maka pada menu Help pilih Install New Software. Pada kotak dialog Available Software klik tombol Add. Akan muncul kotak dialog Add Site, masukkan nama situs remote (seperti "Android Plugin") pada field "Name". Pada field "Location", masukkan URL berikut: https://dl-ssl.google.com/android/eclipse/ kemudian klik OK. Kita akan kembali pada kotak dialog Available Software, kamu akan melihat "Developer Tools" sudah muncul dalam daftar. Centang semua pilihan pada Android DDMS and Android Development Tools kemudian klik Next.


 

In the resulting Install Details dialog, the Android DDMS and Android Development Tools features are listed.


Klik Next kemudian akan tampil kotak dialog Review Licences pilih accept the license agreement lalu Finish.



Eclipse akan mengunduh ADT dan akan muncul kotak warning pilih Yes.






Setelah selesai mengunduh dan menginstall ADT, Eclipse akan menampilkan pesan seperti gambar di atas, pilih Restart Now.

Sekarang Anda telah selesai menginstall SDK yang dibutuhkan untuk pengembangan aplikasi berbasis Android.
 

Blogger news

About Me

My photo
Palembang, Sumatera Selatan, Indonesia
Seorang yang ingin terus belajar.